Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tanda tanda orang Introvert

   

 بـــسم الله الرحمن الرحيم


Tanda tanda orang Introvert


  Lebih cenderung pendiam, tertutup, jarang berbaur di keramaian? itulah yang dinamakan introvert.
Introvert. pertama kali diperkenalkan oleh Carl Jung pada tahun 1920-an.

lawan dari introvert adalah Ekstrovert. orang dengan kepribadian Ekstrovert lebih terlihat ceria, semangat, dan lebih aktif berbicara.
Sedangkan gabungan dari keduanya disebut dengan Ambivert


Orang dengan kepribadian Introvert; seperti yang sudah disebutkan di atas, mereka lebih memiliki kecenderungan pasif, jarang berbicara, dan penyendiri.

Lalu, apa penyebab orang orang dengan kepribadian Introvert memiliki ciri ciri diatas?.

 Jawabannya, karena mereka lebih aktif menggunakan Lobus Frontalis, yaitu bagian otak yang fungsinya merencanakan, memikirikan penyelesaian masalah, serta mengingat.

Umumnya, orang orang Introvert memiliki kesamaan dalam hal hal ini:

  • merasa stres jika berada di keramaian dan gaduh
            bagi mereka para Introvert, kebisingan adalah gangguan seakan akan mereka berada di dalam medan perang. maka, jangan heran jika mereka lebih suka menyendiri dan yang mereka cari hanya kedamaian dan ketenangan
  • tidak terlalu menyukai kerja secara berkelompok
  • tidak suka basa basi
  • teman sedikit, tapi berkualitas
             mereka sangat selektif dalam memilih teman, dan memilah mana teman yang bisa membawa dampak positif dan menjauhi teman yang memiliki dampak negatif. jadi Introvert lebih memprioritaskan kualitas daripada kuantitas
  • memerlukan waktu untuk memutuskan sesuatu
  • menyukai kucing
            karena biasanya kucing memiliki sikap yang lebih tenang, dan kalem sehingga ada kecocokan  diantara keduanya. berbeda halnya dengan anjing, anjing lebih cenderung aktif dan ekspresif sehingga lebih cocok dengan Ekstrovert     
  • lebih pandai dalam pelajaran yang sifatnya teori daripada berhitung
            biasanya, kepribadian Introvert lebih menguasai hafalan daripada praktek.
  • tidak gila hormat, tidak suka pamer dan benci mengeskpos hal hal pribadi
           mereka tidak akan ambil pusing apapun gelarnya, derajatnya atau apapun kedudukannya. bagaimana mau gila hormat?, sementara mereka adalah individu yang jarang menampilkan diri.
Jika ada akun sosmed entah itu Instagram, Facebook Dll. tapi postingannya sedikit atau bahkan tidak ada sama sekali, bisa jadi user tersebut adalah Introvert
  • kurang pandai public speaking
  • tidak terlalu suka anak kecil (apalagi yang belum bisa bicara dan belum pintar)
  • sensitiv
  • sulit kontak mata

Namun, dari semua penjelasan diatas ini hanyalah ciri ciri umumnya saja. tidak semua Introvert memiliki ciri ciri diatas, Introvert juga ada bermacam macam.

   Dan tidak bisa dipungkiri, banyak orang yang mengecap Introvert sebagai Antisosial, pemalu, penakut, bahkan gangguan jiwa. Padahal hal tersebut  tidak sepenuhnya benar.

Sebenarnya Introvert hanya perlu mengumpulkan energi serta mempertimbangkan keputusannya saja, sedangkan para Introvert mendapatkan energi mereka dari dalam diri dan perlu memikirkan matang-matang keputusannya tersebut. dan jika memang keputusannya sudah dirasa efektif, baru mereka akan mengambil keputusan tersebut.
Berbeda dengan Ekstrovert, energi mereka didapat dari luar diri.

Dan menyedihkannya lagi, kasus Bullying  sering ditemukan pada orang orang dengan kepribadian ini.
mereka diperlakukan seenaknya dan dikucilkan karena dianggap tidak keren dan culun.
padahal Bullying dilarang dalam bentuk apapun. sebagaimana dalam surat Al Hujurat ayat 11:


يأيّها الذين آمَنوا لايَسْخَر قَوْمٌ مِن قَومٍ عَسَى أنْ يَكُونَ خَيْرا منهم




Artinya: 

Wahai orang orang yang beriman janganlah suatu kaum mengolok olok kaum yang lain (karena) boleh jadi mereka (yang diolok olok) lebih baik dari mereka (yang mengolok olok)
(Q.S Al-Hujurat:11)


Tapi bagi kalian para Introvert jangan berkecil hati dan jangan menyesal memiliki kepribadian Introvert. karena penulispun juga Introvert dan pernah mengalami hal hal diatas. 

kalian tidak sendiri, masih banyak diluar sana orang orang dengan kepribadian Introvert, bahkan mungkin mencapai ratusan ribu orang. sekalipun dunia ini didominasi oleh Ekstrovert tapi kita masih bisa bangkit.
dan mungkin diantara kalian para Introvert memiliki keunggulan yang luar biasa daripada Ekstrovert

......(karena) boleh jadi mereka (yang diolok olok) lebih baik dari mereka (yang mengolok olok).......

dari terjemahan ayat diatas, kita bisa membuktikan pada dunia bahwa kita bisa berhasil. bagaimana caranya? 

BELAJAR



Banyak orang orang sukses yang berkepribdian Introvert seperti JK Rowling, Bill Gates, Mark Zuckerberg, Marissa Mayer.

Tulisan ini saya buat untuk membangkitkan semangat para Introvert yang merasa kecil hati dan putus asa.
Maka dari itu, saya ingin menyampaikan beberapa motivasi 

"Kesuksesan seseorang bukan diukur dengan kepribadian, tapi dengan kesungguhan"

"Jika dihina orang, jangan dihina balik, tapi balaslah mereka dengan prestasi, sedangkan prestasi bisa dicapai dengan cara belajar"


والسلام عليكم


Post a Comment for "Tanda tanda orang Introvert"